Mamuju, Selasa, 16/4/2024 – Dalam rangka memastikan kelancaran transisi dari masa libur ke masa kerja dan meningkatkan disiplin serta kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN), Badan Kepegawaian Daerah BKD) Provinsi Sulawesi Barat hari ini menggelar inspeksi mendadak (Sidak) pada hari pertama masuk kerja setelah Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah.
Sidak yang dipimpin langsung oleh Sekertaris Daerah, Muhammad Idris, di dampingi Kepala BKD Prov. Sulbar, Bujaeramy Hassan, dan Inspektorat, ini menyasar seluruh unit kerja di lingkungan Pemerintah Provinsi sulawesi Barat. Dalam sidak tersebut, Muhammad Idris menyampaikan pentingnya disiplin dan tanggung Jawab ASN dalam melaksanakan tugas dan fungsi mereka.
Kemudian Kepala BKD Provinsi Sulawesi Barat, Bujaeramy Hassan menyampaikan Hari pertama masuk kerja setelah libur panjang merupakan momen penting untuk memastikan kelancaran kembali aktivitas pelayanan kepada masyarakat. Oleh karena itu, kami melakukan Sidak untuk memastikan ASN hadir tepat waktu, disiplin, dan siap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujar Bujaeramy Hassan.
Lebih lanjut, Bujaeramy Hassan juga menyampaikan bahwa Sidak ini bertujuan untuk Memantau kesiapan ASN dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya, mengevaluasi tingkat kedisiplinan ASN dalam mematuhi peraturan dan ketentuan yang berlaku, dan memberikan dorongan dan semangat kepada ASN untuk kembali bekerja dengan penuh semangat dan motivasi.
Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Sulawesi Barat berkomitmen untuk terus meningkatkan disiplin dan kinerja ASN dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Sidak ini merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan komitmen tersebut.